-->

AYAM PENYET



Bahan ayam goreng:
500 gr ayam, potong sesuai selera
3lbr daun Salam

Bumbu halus:
4bawang Putih
1sdt ketumbar
Seruas kunyit
Garam secukupnya

Minyak utk menggoreng

Bahan sambal:
3lbr daun jeruk,sobek
2batang sereh,ambil bagian putihnya,iris serong tipis
1sdm air asam jawa
Garam secukupnya
Sejumput gulapasir
Bumbu tumbuk kasar:
15 buah cabe merah keriting(sesuai selera)
7cabe rawit
6butir bawang merah
1sdt terasi goreng

Cara membuat;
Ungkep ayam hingga matang dg bumbu halus, daun Salam dan secukupnya air. Angkat, tiriskan, goreng hingga kecokelatan.

Sambal sereh:
Panaskan sekitar100ml minyak sisa menggoreng ayam, tumis bumbu tumbuk, masukkan sereh,daun jeruk masak hingga harum. Beri Gula,garam,air asam jawa, masak hingga matang, koreksi rasa. Sajikan ayam stlh dipenyet bersama sambal sereh.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "AYAM PENYET"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel